TANAH BUMBU, Kontak24.com – Wakil Bupati Tanah Bumbu, Bahsanudin menghadiri acara silaturahim/syukuran Anggota DPRD Kabupaten Tanah Bumbu dari Periode 2004 hingga 2029,
bertempat di Hotel Medina Pagatan Kusan Hilir, pada Minggu (16/11/25).
Acara tersebut merupakan ke lima kalinya dilaksanakan di tempat yang sama.

Sementara Wakil Bupati Tanah Bumbu, H. Bahsanuddin yang pernah menduduki Kursi DPRD selama 3 Periode mengatakan, adanya pembangunan di Tanah Bumbu yang keberadaannya ada sampai sekarang berkat kontribusi Mantan Anggota DPRD terdahulu.bahkan sekarang ini masih terus berkontribusi terhadap kemajuan Kabupaten Tanah Bumbu.
“Meskipun saat itu saat mereka aktif bertugas kata Bahasanudin APBD Tanah Bumbu masih berkisar ratusan milyar, saat itu, namun dengan adanya kontribusi Anggota DPRD hingga bisa membangun Kabupaten Tanah Bumbu sampai saat ini, ungkapnya.
Acara kemudian dilanjut dengan penyerahan bantuan sosial kepada keluarga Anggota DPRD yang telah meninggal dunia. (her)








