Atlet POGTI Kotabaru Sumbangkan Perak di Forda FORMI Kalsel

BANJARMASIN, kontak24 – Salah satu Atlet Induk organisasi Olahraga ( Inorga)  Persatuan Olahraga Gulat Tangan Indonesia ( POGTI ) kabupaten Kotabaru yang bernama M. Rahmad Agus yang mengikuti ajang Kejuaraan Festival Olahraga Masyarakat Daerah ( FORDA )FORMI ke VII se Kalimantan Selatan yang di selenggarakan dari 22 – 26 Mei 2025 di Banjarmasin akhirnya meraih medali Perak turun di kelas 60 Kg. Sabtu ( 24 /05/25).

Menurut Ketua POGTI Kotabaru Aminuddin Saputra lewat HP mengatakan kejuaraan Ini merupakan ajang untuk para atlet POGTI Kotabaru untuk lebih meningkatkan lagi prestasi dan jam terbangnya agar kedepannya bisa lebih banyak persiapan untuk kejuaraan lainnya. Dan Allhamdulillah atlet kita M.Rahmad Agus bisa meraih perak di kategori 60 Kg ,

semoga kedepan nya bisa lebih meningkat dan juga untuk Persiapan FORNAS di Provensi NTB. Kata Amiruddin.

Adapun kejuaraan FORDA VII POGTI Kalsel kelas yang di pertandingkan kategori – 60 Kg, – 70 Kg dan + 75 Kg. (AA)

Baca Juga  Anggota DPRD Hj.Nor Haida Sosialisasi Baperda Pengembangan SDM

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *